JATIMPOS.CO/KOTA MADIUN - Pemerintah Kota Madiun kembali menyelenggarakan vaksinasi massal yang akan diselenggarakan pada Sabtu (26/6/2021) di Bumi Perkemahan Ngrowo Bening Kota Madiun.

Vaksinasi massal tersebut dilaksanakan dalam rangka percepatan terbentuknya herd immunity di wilayah Kota Madiun.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan PPKB Kota Madiun dr. Denik Wuryani, pendaftaran vaksinasi akan dibuka mulai pukul 08.00 wib - 11.00 wib. Pemkot Madiun menargetkan ada 1.500 ribu hingga 3 ribu warga yang mendapatkan vaksin Covid-19 dalam event tersebut.

" Kegiatan ini merupakan program vaksinasi massal yang akan berlangsung serentak secara nasional pada 26 Juni mendatang," tutur dr. Denik Wuryani, Jum'at (25/6/2021).

Menurutnya, sasaran vaksinasi adalah lansia, pralansia, dan masyarakat umum dengan usia di atas 18 tahun. Baik yang ber-KTP Kota Madiun maupun warga luar daerah yang berdomisili di wilayah Kota Madiun yang dibuktikan dengan surat keterangan RT dan bekerja di wilayah Kota Madiun yang dibuktikan dengan kartu identitas pegawai.

Selain itu, sasaran program ini adalah mereka yang belum pernah mendapatkan vaksin Covid-19 sama sekali. Serta, belum melakukan pendaftaran pada formulir online yang disediakan Dinkes PPKB.

" Bagi warga yang berminat bisa langsung datang ke lokasi acara dan melakukan pendaftaran dengan membawa fotokopi KTP dan mencabtumkan nomor telepon yang aktif atau bisa dihubungi, " jelasnya. (*/jm).

TERPOPULER

  • Minggu Ini

  • Bulan Ini

  • Semua